Inilah Faktor Penentu Dari Harga Jasa Pembuatan Toko Online

Posted by in Tips & Trick .
Inilah Faktor Penentu Dari Harga Jasa Pembuatan Toko Online

Sebagai pelaku bisnis e-commerce  di Indonesia tentunya untuk mempertahankan dan melebarkan basis customer anda, maka memiliki toko online pribadi adalah menjadi hal yang lebih penting daripada sebelumnya.

Tapi berapakah sebenarnya harga pembuatan website yang pantas untuk di terapkan khususnya di Indonesia? Sebuah pertanyaan yang masih sangat luas untuk dicari jawabannya secara tepat, karena semua bergantung pada seperti apa bentuk website yang anda inginkan.

Pertanyaan tersebut bisa dianalogikan dengan berapa harga rumah yang pantas? pasti jawabanya akan berbeda tergantung rumah seperti apa yang ingin anda buat. Seperti ada berapa kamar, ada berapa kamar mandi, dan kamar mandi seperti apa.

Setiap developer memiliki standarnya sendiri dalam menghargai hasil kerja mereka.

Jadi, kali ini kita akan coba persempit dengan tema yang lebih sesuai dengan e-commerce, yaitu berapakah harga pembuatan toko online yang pantas? Untuk berbicara nominal, setiap developer pasti memiliki harga yang berbeda.  Tetapi patut kita ketahui, adalah beberapa variabel yang menjadi penentu penetapan harga pembuatan toko online antara lain bisa kita lihat dalam tulisan di bawah.

Faktor penentu harga pembuatan toko online

Fungsionalitas

jasa pembuatan toko online

Fungsionalitas adalah salah satu penentu harga seorang web developer dalam pembuatan websitenya. Pembuatan panel fungsionalitas adalah sangat memakan waktu, pikiran dan tenaga sang web designer. 

Sebagai contoh untuk sisi fungsionalitas adalah pembuatan form, metode pembayaran, estimasi ongkos kirim dan semua hal yang ada dalam toko anda yang memiliki tujuan dan fungsi tertentu yang spesifik.

Pembuatan Logo dan segala konten grafis lainnya

jasa pembuatan logo

Seperti layaknya toko konvensional, toko online juga memerlukan branding yang antara lain bisa diwakili oleh konten grafis, baik itu berupa logo maupun banner dan konten lainnya. Pembuatan logo yang menarik dan profesional akan membuat calon customer memiliki persepsi "primacy effect" yang positif.

Pembuatan berbagai konten grafis tersebut terkadang dijadikan added value untuk beberapa developer, dengan cara memberikan bonus free logo untuk customer yang memilih menggunakan jasa mereka. Meski demikian, untuk web designer yang tidak melakukan program bonus tersebut, maka konten grafis adalah sebuah faktor penambah nilai harga dari jasa pembuatan sebuah website.

Domain dan Hosting

jasa pembuatan online store

Domain dan hosting biasanya sudah menjadi hal yang ditangani oleh sang web developer. Jika anda berniat membuat toko online yang baru, maka hal ini sepertinya bukanlah masalah, tetapi jika anda berniat berganti design sekaligus mengganti hosting dari toko online anda maka hal ini menjadi sebuah penambahan harga. 

Hal ini dikarenakan melibatkan banyak tambahan pekerjaan untuk sang developer. Tambahan tugas developer itu antara lain seperti pemindahan file antar hosting, redirect url agar dead link dari laman yang lama tidak muncul di search engine.  Tentunya anda tidak ingin jika penjualan anda berkurang hanya karena link yang muncul pada search engine hanya menuju pada alamat di hosting yang telah tak aktif bukan?

Experience dari sang web developer

harga jasa pembuatan toko online

Dalam bidang jasa, kita mafhum bahwa apa yang kita dapat akan sesuai dengan apa yang kita keluarkan. Hal yang sama juga berlaku untuk jasa web developer, diluar faktor kualitas hasil akhir, kecepatan kerja, dan harga, faktor krusial yang lain adalah experience atau pengalaman dari sang developer.

Semakin berpengalaman dan semakin tinggi faktor in-demand dari sang web developer, tidaklah mengherankan jika mereka memasang tarif yang tinggi untuk jasa yang mereka berikan. sedang sebaliknya, anda mungkin bisa mendapatkan seseorang yang bisa membuatkan toko online dengan harga murah, tentu saja anda bisa mengambil penawaran mereka, meski demikian anda harus mencermati tawaran mereka. 

Anda bisa mengamati portfolio dari sang developer yang memberikan penawaran jasa pembuatan toko online dengan harga yang murah. Tak jarang pilihan yang anda kira pilihan termurah ternyata adalah tidak bisa anda andalkan dan justru memakan lebih banyak dana dalam jangka panjang.

Tags: , tips n trik, info

Related Posts:

Memilih Jasa Website Desain Diantara Banyaknya Pilihan

Cara memilih jasa website desain diantara banyaknya pilihan yang menawarkan jasa website murah, simak disini trik dan tipsnya

Menentukan Developer Yang Tepat Untuk Pembuatan Toko Online Anda

Sebuah perusahaan atau perorangan yang inging memulai bisnis online dengan membuka online store setidaknya harus memperhatikan beberapa tips berikut untuk menentukan developer yang tepat untuk membangun online store anda.

10 Pertanyaan Yang Bisa Anda Gunakan Untuk Menentukan Jasa Pembuatan Website Yang Tepat

Diantara sekian banyak web designer dengan berbagai proposal yang ditawarkan kepada anda, anda hanya akan memilih salah satu yang paling tepat bagi anda.

3 Comments

Leave a Comment

Leave a Reply

Name: *
E-mail: * (Not Published)
Website: (Site url with http://)
Comment: *
Verification code: Submit